Keberadaan Kilang Padi LTB Indah Dalam Membantu Perekonomian Masyarakat Lamteuba Kabupaten Aceh Besar

Ummul Aiman, 200405003 (2024) Keberadaan Kilang Padi LTB Indah Dalam Membantu Perekonomian Masyarakat Lamteuba Kabupaten Aceh Besar. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Dakwah dan Komunikasi.

[thumbnail of Keberadaan Kilang Padi LTB Indah Dalam Membantu Perekonomian Masyarakat Lamteuba Kabupaten Aceh Besar] Text (Keberadaan Kilang Padi LTB Indah Dalam Membantu Perekonomian Masyarakat Lamteuba Kabupaten Aceh Besar)
Ummul Aiman, 200405003, FDK, KESOS.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (6MB)

Abstract

Masyarakat Lamteuba sebagian besar masih berusia produktif dalam mencari pekerjaan. Sedangkan lapangan kerja yang tersedia adalah pertanian. Akan tetapi, sektor pertanian tidak dapat sepenuhnya menampung tenaga kerja yang siap untuk bekerja. Sehingga terjadinya pengangguran nyata atau pengangguran terselubung. Kehadiran Kilang Padi LTB Indah diharapkan dapat menampung sebagian dari tenaga kerja produktif tersebut. Disamping itu, Kilang padi LTB Indah juga memudahkan masyarakat Lamteuba untuk menggiling padi, sehingga masyarakat tidak harus membawa padinya keluar daerah untuk digiling. Berdasarkan penyataan tersebut peneliti berinisiatif untuk mengetahui dan mengungkapkan seberapa besar peran atau manfaat keberadaan Kilang Padi LTB Indah di Kemukiman Lamteuba. Penelitian ini dilakukan dengan cara observasi, wawancara dengan responden dan informan, serta studi dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa Kilang Padi LTB Indah telah berperan dalam membantu kesejahteraan ekonomi masyarakat melalui penyerapan tenaga kerja, meningkatkan pendapatan, menunjang pendidikan dan membantu dalam kegiatan simpan pinjam. Faktor penopang yang mempengaruhi keberadaan kilang padi LTB Indah meliputi ketersediaan SDA, SDM, Teknologi Pendukung, Modal Finansial dan Modal Sosial.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Manajemen Dakwah
Depositing User: Ummul Aiman Ummul
Date Deposited: 21 Nov 2024 02:47
Last Modified: 21 Nov 2024 02:47
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/40176

Actions (login required)

View Item
View Item