Upaya Aparatur Gampong Dalam Mereduksi Penyalahgunaan Narkoba Pada Remaja Di Gampong Tantuha Kecamatan Simpang Tiga Kabupaten Aceh Besar

Nisa Diana, 190402063 (2024) Upaya Aparatur Gampong Dalam Mereduksi Penyalahgunaan Narkoba Pada Remaja Di Gampong Tantuha Kecamatan Simpang Tiga Kabupaten Aceh Besar. Masters thesis, UIN Ar-raniry.

[thumbnail of Aparatur Gampong, Penyalahgunaan Narkoba, Remaja] Text (Aparatur Gampong, Penyalahgunaan Narkoba, Remaja)
Nisa Diana, 190402063, FDK, BKI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (10MB)

Abstract

Penelitian ini berjudul Upaya Aparatur Gampong Dalam Mereduksi Penyalahgunaan Narkoba di Gampong Tantuha Kecamatan Simpang Tiga Kabupaten Aceh besar. Penelitian ini menjelaskan pentingnya upaya dari aparatur gampong dalam mencegah penyalahgunaan dan peredaran narkoba. Adapun permasalahan dalam kajian skripsi ini yaitu maraknya penyalahgunaan narkoba di Indonesia. Di Aceh penyalahgunaan narkoba tidak hanya menyebar dikota Banda Aceh saja tetapi sudah masuk ke pelosok pedesaan di seluruh wilayah Aceh Besar dalam beberapa tahun terakhir. Gampong Tantuha berseblahan dengan wilayah yang peredaran dan pengguna narkoba paling tinggi, sehingga dibutuhkan tindakan dari pihak Aparatur Gampong untuk mencegah masyarakat untuk tidak terlibat dan terjerumus dalam penyalahgunaan narkoba. Tujuan penelitian adalah Mengetahui langkah-langkah pencegahan yang dilakukan oleh aparatur gampong dalam mereduksi penyalahgunaan narkoba pada remaja dan kendala yang dihadapi oleh aparatur gampong dalam mereduksi penyalahgunaan narkoba pada remaja dan untuk mengetahui kendala yang dihadapi. Peneliitian ini menggunakan metode deskriptif Kualitatif. Sumber datanya adalah Aparatur Gampong Tantuha. Teknik pengumpulan sample menggunakan Teknik Purpose sampling berjumlah 10 orang. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi. Teknik analisis data menngunakan trigulasi data yaitu reduksi data, display data, penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan upaya yang dilakukukan oleh Aparatur gampong yaitu dengan cara melakukan sosialisasi seperti pemasangan baliho, kegiatan keagamaan dan kegiatan olahraga. Dan kendala yang dihadapi yaitu aparatur gampong lalai dari tugas dan tanggung jawab serta kurangnya fasilitas desa dalam melakukan kegiatan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Nisa Diana Nisa
Date Deposited: 10 Dec 2024 03:18
Last Modified: 10 Dec 2024 03:18
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/40302

Actions (login required)

View Item
View Item