Green Synthesis Nanopartikel Perak (Ag) Menggunakan Ekstrak Etanol Daun Kirinyuh (Chromolaena odorata L.) Sebagai Bioreduktor.

Willa Volara, 190704005 (2024) Green Synthesis Nanopartikel Perak (Ag) Menggunakan Ekstrak Etanol Daun Kirinyuh (Chromolaena odorata L.) Sebagai Bioreduktor. Masters thesis, UIN Ar-raniry.

[thumbnail of Green Synthesis, Nanopartikel Perak  (Ag), Daun Kirinyuh.] Text (Green Synthesis, Nanopartikel Perak (Ag), Daun Kirinyuh.)
Willa Volara, 190704005, FST, KIM.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (7MB)

Abstract

Nanopartikel perak (Ag), banyak menarik perhatian para peneliti karena memiliki beberapa keunggulan yang unik. Sintesis nanopartikel perak dilakukan dengan metode green synthesis menggunakan ekstrak etanol daun kirinyuh (Chromolaena odorata L.) yang berperan sebagai bioreduktor. Penelitian ini bertujuan untuk melihat potensi daun kirinyuh sebagai bioreduktor, dan pengaruh variasi konsentrasi terhadap ukuran nanopartikel yang terbentuk. Proses pembentukan nanopartikel perak dilakukan dengan mengamati perubahan warna yang terjadi, kemudian dikarakterisasi menggunakan Spektrofotometer UV-Vis dan Particle Size Analyzer (PSA). Hasil penelitian menunjukkan adanya reaksi yang terjadi dan menghasilkan perubahan warna dari kuning menjadi coklat. Serapan maksimum UV-Vis pada setiap konsentrasi mampu menyerap cahaya pada absorbansi 400-500 nm. Variasi konsentrasi perak (Ag) diketahui memberi pengaruh terhadap ukuran nanopartikel. Variasi konsentrasi perak (Ag) 1 mM, 3 mM dan 5 mM secara berurutan menghasilkan nanopartikel berukuran 196 nm, 158 nm, dan 121 nm.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam
500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 540 Chemistry (Kimia) > 543 Kimia Analitis
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Kimia
Depositing User: Willa Volara Willa
Date Deposited: 06 Jan 2025 02:52
Last Modified: 06 Jan 2025 02:52
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/40629

Actions (login required)

View Item
View Item