Potensi Pasar Tradisional Dalam Peningkatan Ekonomi Masyarakat Berdasarkan Prinsip Ekonomi Syariah (Studi Pada Pasar Subuh Lueng Putu Bandar Baru Pidie Jaya)

Fauzul Muttaqin, 190602335 (2024) Potensi Pasar Tradisional Dalam Peningkatan Ekonomi Masyarakat Berdasarkan Prinsip Ekonomi Syariah (Studi Pada Pasar Subuh Lueng Putu Bandar Baru Pidie Jaya). Masters thesis, UIN Ar-raniry.

[thumbnail of Pasar Subuh Lueng Putu, Prinsip Ekonomi Syari’ah,  Peningkatan Ekonomi] Text (Pasar Subuh Lueng Putu, Prinsip Ekonomi Syari’ah, Peningkatan Ekonomi)
Fauzul Muttaqin, 190602335, FEBI, ES.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (8MB)

Abstract

Salah satu pasar tradisional di Aceh terdapat di Kecamatan Lueng Putu Kabupaten Pidie Jaya yaitu Pasar Subuh Lueng Putu. Namun, Pasar Subuh Lueng Putu masih kesulitan bersaing dengan pasar modern yang lebih bersih dan nyaman. Hal ini menyebabkan pasar tradisional ini kurang diminati. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi Pasar Subuh Lueng Putu dalam peningkatan ekonomi masyarakat dan penerapan prinsip ekonomi syariah dalam peningkatan ekonomi pedagang pasar tersebut. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan jumlah informan sebanyak 10 orang pedagang dan camat dari Kecamatan Bandar Baru. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dan dianalisis menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini yaitu: (1) Pasar Subuh Lueng Putu memiliki potensi besar dalam meningkatkan ekonomi masyarakat melalui harga produk yang terjangkau, variasi produk yang beragam, lokasi yang strategis, dan adanya keterlibatan pemerintah; dan (2) Pedagang di Pasar Subuh Lueng Putu telah menerapkan prinsip ekonomi syariah melalui larangan riba, gharar, kejujuran dalam bertransaksi, berjalannya transaksi yang halal, dan adanya kesejahteraan sosial (mashlahah). Penerapan ini mendukung stabilitas pasar, meningkatkan kepercayaan konsumen, dan mendapat dukungan pemerintah untuk kesejahteraan ekonomi masyarakat.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ekonomi Syariah
Depositing User: Fauzul Muttaqin Fauzul
Date Deposited: 07 Jan 2025 02:42
Last Modified: 07 Jan 2025 02:42
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/40699

Actions (login required)

View Item
View Item