Rahma Sarita, 200305008 (2024) Kesalihan dan Kecantikan, Studi Terhadap Pandangan Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam UIN Ar-raniry Terhadap Penggunaan Kosmetik Berlabel halal di Banda Aceh. Masters thesis, UIN Ar-raniry.
![[thumbnail of Kesalihan dan Kecantikan]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Rahma Sarita, 200305008, FUF, SA.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (6MB)
Abstract
Kosmetik telah menjadi salah satu kebutuhan bagi kaum perempuan. Adanya keinginan untuk tampil lebih percaya diri sesuai dengan standar kecantikan yang ada di tengah masyarakat membuat perempuan menganggap bahwa dengan menggunakan rangkaian produk perawatan kulit wajah merupakan suatu kebutuhan yang harus dipenuhi. Sehingga perawatan kulit wajah telah bergeser dari kebutuhan sekunder menjadi kebutuhan primer. Pada saat ini, tingkat kesadaran mahasiswa UIN terhadap agama yang tinggi, apalagi mereka menganggap bahwa produk yang memiliki lebel halal sudah tentu aman dan baik untuk digunakan. Dikarenakan untuk mendapatkan lebel halal tersebut harus melalui uji coba yang ketat, dan harus memenuhi segala syarat yang telah ditentukan. Tidak hanya dari segi kehalalannya saja yang akan diuji, akan tetapi juga kualitasnya, apakah produk tersebut layak serta aman untuk dipergunakan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk Mengidentifikasi pandangan mahasiswa terhadap penggunaan kosmetik halal, menganalisis hubungan antara kesadaran religious (Kesalihan) dengan Keputusan mahasiswa dalam memilih produk kosmetik halal, serta menjelaskan faktor-faktor yang mempengaruhi preferensi mahasiswa dalam memilih kosmetik yang bersertifikasi halal. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian (field research). Pemilihan informan ditentukan dengan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa menurut sebagian besar mahasiswa, kesalihan (keimanan dan ketaatan dalam menjalankan ajaran agama) tidak hanya mencakup aspek spiritual, tetapi juga terkait dengan perawatan diri, dan menggunakan produk yang sesuai syariat adalah bagian dari manifestasi kesalihan mereka. Kemudian terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi mahasiswa dalam memilih kosmetik berlabel halal, antara lain kesadaran akan pentingnya label halal, pengaruh lingkungan sosial (keluarga dan teman), pengetahuan mengenai produk kosmetik yang aman dan sesuai syariah
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > S1 Sosiologi Agama |
Depositing User: | Rahma Sarita Rahma |
Date Deposited: | 15 Jan 2025 03:02 |
Last Modified: | 15 Jan 2025 03:02 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/41050 |