Althaf Abid, 200401085 (2025) Fatherless: Komunikasi Keluarga Terhadap Perkembangan Interaksi Sosial Di Gampong Tanjong Seulamat Kecamatan Darussalam Kabupaten Aceh Besar. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Dakwah dan Komunikasi.
![[thumbnail of Fatherless: Komunikasi Keluarga Terhadap Perkembangan Interaksi Sosial Di Gampong Tanjong Seulamat Kecamatan Darussalam Kabupaten Aceh Besar]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Althaf Abid, 200401085, FDK, KPI.pdf
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (5MB)
Abstract
Kehilangan figur seorang ayah yang tidak hadir di keluarga dalam diri seorang anak akan membuatnya menjadi anak yang Fatherless. Ketidakhadiran secara fisik maupun emosional tersebut akan mempengaruhi kemampuan anak dalam berinteraksi. Dalam penelitian ini akan mengkaji pengaruh komunikasi keluarga fatherless terhadap perkembangan interaksi sosial di Gampong Tanjong Seulamat Kecamatan Darussalam Kabupaten Aceh Besar. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana komunikasi keluarga, terutama interaksi antara ibu dan anak, yang memengaruhi kemampuan anak untuk berinteraksi secara sosial di lingkungan mereka. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif, dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi keluarga yang terbuka dan mendukung, akan membantu meminimalisir dampak negatif fatherless pada perkembangan interaksi sosial anak, sementara komunikasi yang berantakan atau tidak efektif akan bermasalah dalam membangun hubungan yang harmonis dan kesulitan berinteraksi sosial. Temuan pada penelitian ini menekankan pentingnya peran komunikasi keluarga dalam membangun interaksi sosial anak, meskipun terjadi kekurangan dalam struktur keluarga.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 000 Computer Science, Information and System |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam |
Depositing User: | Althaf Abid |
Date Deposited: | 16 Jan 2025 03:49 |
Last Modified: | 16 Jan 2025 03:49 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/41341 |