Penerapan Teknik Self Management untuk Mengurangi Ketergatungan Media Sosial pada Siswa SMA Negeri 1 Ingin Jaya

Nazhatul Izzati, 200213013 (2025) Penerapan Teknik Self Management untuk Mengurangi Ketergatungan Media Sosial pada Siswa SMA Negeri 1 Ingin Jaya. Other thesis, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Judul] Text (Judul)
izzati apload.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)

Abstract

Ketergantungan media sosial merupakan bentuk ketergantungan atau kecanduan seseorang dalam penggunaan media sosial secara berlebihan sehingga mempengaruhi sudut pandang psikologis yang akan menyebabkan masalah dalam berperilaku. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk untuk mengetahui apakah teknik self management dapat diterapkan untuk membantu siswa mengurangi ketergantungan mereka terhadap media sosial. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 1 Ingin Jaya, Aceh Besar, dengan melibatkan 8 siswa kelas X sebagai sampel yang didapat melalui teknik random sampling. Pengambilan data menggunakan angket untuk mengukur tingkat ketergantungan media sosial. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan model One Group Pre-Test and Post-Test Design. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan teknik self-management dapat memberikan manfaat signifikan bagi siswa dalam mengelola waktu dan mengurangi ketergantungan pada media sosial. Teknik analisis data menggunakan uji paired sample t-test uji t bertujuan untuk membandingkan antara sebelum dan sesudah diberikan treatment. Berdasarkan hasil uji tersebut dapat diketahui adanya perbedaan sebelum dan sesudah diberikan layanan bimbingan kelompok yaitu nilai t-hitung > t-tabel yaitu 45,781 > 1,895 dengan taraf signifikansi 0,00 < 0,05. Dapat disimpulkan bahwa layanan bimbingan kelompok melalui teknik self management dapat mengurangi perilaku ketergantungan media sosial siswa, dan ada perbedaan antara sebelum dan sesudah penerapan teknik self management untuk mengurangi ketergantungan media sosial pada siswa kelas X SMA Negeri 1 Ingin Jaya. Maka dapat ditarik kesimpulan Ha diterima dan Ho ditolak.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Nazhatul Izzati Izzati
Date Deposited: 17 Jan 2025 07:57
Last Modified: 17 Jan 2025 07:57
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/41762

Actions (login required)

View Item
View Item