Penerapan Prinsip-Prinsip Tata Kelola Panti Asuhan Untuk Kenyamanan Anak (Studi Deskriptif Analisis Panti Asuhan Muhammadiyah Kecamatan Gandapura Kabupaten Bireuen)

Farah Dita, 190402037 (2025) Penerapan Prinsip-Prinsip Tata Kelola Panti Asuhan Untuk Kenyamanan Anak (Studi Deskriptif Analisis Panti Asuhan Muhammadiyah Kecamatan Gandapura Kabupaten Bireuen). Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Penerapan Prinsip-Prinsip Tata Kelola Panti Asuhan Untuk Kenyamanan Anak] Text (Penerapan Prinsip-Prinsip Tata Kelola Panti Asuhan Untuk Kenyamanan Anak)
SKRIPSI FARAH DITA 190402037 FULL.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK

Panti asuhan memiliki peran penting dalam memberikan perlindungan, pengasuhan, dan pembinaan bagi anak-anak anak asuh melalui penerapan prinsip tata kelola yang baik. Namun, pada kenyatannya peran panti asuhan dalam mewujudkan kenyaman anak asuh belum berjalan dengan optimal. Artinya penerapan prinsip-prinsip tata kelola yang baik di panti asuhan masih menjadi tantangan tersendiri. Hal ini dapat berdampak pada tingkat kenyamanan dan kesejahteraan anak-anak asuh. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis penerapan prinsip-prinsip tata kelola di Panti Asuhan Muhammadiyah Kecamatan Gandapura Kabupaten Bireuen dan dampaknya terhadap kenyamanan anak-anak asuh. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk mengidentifikasi berbagai hambatan yang dihadapi pengasuh dalam upaya meningkatkan kenyamanan anak asuh di Panti Asuhan Muhammadiyah tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif yang dilakukan dengan cara observasi dan wawancara langsung ke lokasi penelitian untuk mengumpulkan data yang berkaitan dengan judul penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan prinsip-prinsip tata kelola di Panti Asuhan Muhammadiyah Kecamatan Gandapura Kabupaten Bireuen secara keseluruhan telah berkontribusi pada peningkatan kenyamanan anak-anak asuh. Prinsip akuntabilitas diterapkan melalui pelaporan keuangan dan kegiatan secara rutin kepada pihak-pihak terkait. Transparansi juga terlihat dari keterbukaan informasi mengenai program dan anggaran panti. Partisipasi anak-anak asuh dilibatkan dalam berbagai kegiatan dan pengambilan keputusan. Selain itu, prinsip keadilan tercermin dari perlakuan yang sama terhadap seluruh anak asuh tanpa diskriminasi. Meskipun begitu, panti asuhan ini juga dihadapkan pada berbagai hambatan dalam upaya meningkatkan kenyamanan anak asuh. Keterbatasan finansial menjadi kendala utama dalam menyediakan fasilitas dan layanan yang optimal. Kekurangan sumber daya manusia yang kompeten juga menjadi tantangan tersendiri. Selain itu, kompleksitas masalah psikologis yang dialami anak-anak asuh membutuhkan penanganan khusus yang tidak selalu mudah dilakukan oleh pengasuh.

Kata Kunci : Prinsip Tata Kelola, Kenyamanan, Panti Asuhan, Anak Asuh

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 302 Interaksi sosial
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Farah dita Farah
Date Deposited: 17 Jan 2025 08:02
Last Modified: 17 Jan 2025 08:02
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/41768

Actions (login required)

View Item
View Item