Pengembangan Desain Animasi Pembelajaran Fisika Berbasis Science, Technology, Engineering, And Mathematics (STEM) Pada Materi Momentum Dan Impuls Di SMA/MA

Diky Kurniawan, 200204024 (2025) Pengembangan Desain Animasi Pembelajaran Fisika Berbasis Science, Technology, Engineering, And Mathematics (STEM) Pada Materi Momentum Dan Impuls Di SMA/MA. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Diky Kurniawan, 200204024, FTK, PFS, 082169019636.pdf] Text
Diky Kurniawan, 200204024, FTK, PFS, 082169019636.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (10MB)

Abstract

Inovasi pendidikan diperlukan untuk mengatasi masalah yang menghambat keberhasilan pembelajaran, termasuk menciptakan pembelajaran produktif dan interaktif. Di SMAN 9 Banda Aceh, materi momentum dan impuls dianggap sulit oleh peserta didik, sehingga animasi pembelajaran dipilih sebagai media untuk membuat pembelajaran lebih menarik dan praktis. Pendidikan berbasis STEM menjadi solusi karena mampu mengintegrasikan sains, teknologi, teknik, dan matematika untuk memecahkan masalah nyata serta melatih peserta didik berpikir kritis, kreatif, dan bertanggung jawab. Penelitian ini bertujuan menguji kelayakan dan kepraktisan animasi pembelajaran berbasis STEM pada materi Momentum dan Impuls di SMA/MA menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan model Alessi dan Trollip, yang meliputi tiga tahap: perencanaan, perancangan, dan pengembangan. Instrumen yang digunakan adalah lembar validasi dan kepraktisan. Validasi materi melibatkan lima validator dengan hasil 89,45% (sangat layak), sementara validasi media melibatkan tiga validator dengan hasil 96,37% (sangat layak). Kepraktisan diuji pada 32 siswa kelas X IPAS 1 SMAN 9 Banda Aceh, menghasilkan skor 86,56% (sangat praktis). Kesimpulannya, animasi pembelajaran fisika berbasis STEM pada materi Momentum dan Impuls sangat layak dan praktis untuk digunakan di SMA/MA.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Fisika
Depositing User: Diky Kurniawan Diky
Date Deposited: 17 Jan 2025 07:45
Last Modified: 17 Jan 2025 07:45
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/41946

Actions (login required)

View Item
View Item