Hukum Zakat Perhiasan Emas (Analisis Dalil Dalam Kitab-Kitab Hadis Dan Kitab-Kitab Fikih)

Muhammad Thaqif Lutfan bin Samsudin, 220103021 (2025) Hukum Zakat Perhiasan Emas (Analisis Dalil Dalam Kitab-Kitab Hadis Dan Kitab-Kitab Fikih). Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Syariah dan Hukum.

[thumbnail of Hukum Zakat Perhiasan Emas (Analisis Dalil Dalam Kitab-Kitab Hadis Dan Kitab-Kitab Fikih)] Text (Hukum Zakat Perhiasan Emas (Analisis Dalil Dalam Kitab-Kitab Hadis Dan Kitab-Kitab Fikih))
Muhammad Thaqif Lutfan Bin Samsudin, 220103021, FSH, PMH.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (11MB)

Abstract

Ulama-ulama mazhab mempunyai pandangan yang berbeda dalam penentuan hukum zakat perhiasan emas. Perbedaan ini muncul akibat adanya perbedaan dalam penggunaan dan penafsiran dalil di antara para ulama. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan menganalisis perbedaan pendapat masing-masing ulama mazhab tentang hukum zakat perhiasan emas, serta mengidentifikasi penjelasan ulama mazhab tentang hukum zakat perhiasan emas dalam kitab-kitab hadis dan kitab-kitab fikih. Penelitian ini menggunakan metode hukum normatif dengan pendekatan kualitatif. Pendekatan yang diterapkan adalah pendekatan perbandingan (komparatif), dengan membandingkan pandangan ulama dari Mazhab Maliki, Syafi’i, Hanafi, dan Hanbali. Analisis dilakukan melalui penelusuran hadis-hadis yang menjadi dasar hukum bagi masing-masing mazhab di dalam kitab-kitab fikih. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ulama Mazhab Syafi’i, Hanbali, dan Maliki berpendapat bahwa zakat perhiasan emas tidak wajib jika tidak melebihi batas kewajaran yaitu sekitar 200 dinar. Mereka menggunakan hadis riwayat Abdurrahman bin Qasim yang menceritakan perbuatan Aisyah yang tidak mengeluarkan zakat perhiasan emas untuk anak saudaranya. Ulama Mazhab Hanafi pula berpendapat bahwa zakat perhiasan emas adalah wajib jika mencapai 85 gram emas dengan bersandar kepada hadis riwayat A’mru bin Syua’aib tentang azab orang-orang yang tidak mengeluarkan zakat perhiasan emas sebagai dalil kewajiban zakat perhiasan emas.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Perbandingan Mazhab
Depositing User: Muhammad Thaqif Lutfan Bin Samsudin
Date Deposited: 17 Jan 2025 07:49
Last Modified: 17 Jan 2025 07:49
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/42110

Actions (login required)

View Item
View Item