Peran Dinas Perhubungan Dalam Pengawasan Kendaraan Parkir Liar Di Kota Banda Aceh

Shafa Zahya Asca, 200802061 (2025) Peran Dinas Perhubungan Dalam Pengawasan Kendaraan Parkir Liar Di Kota Banda Aceh. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Ar-raniry.

[thumbnail of Parkir liar, Dinas Perhubungan, Pengawasan, Banda Aceh, Regulasi, Infrastruktur.] Text (Parkir liar, Dinas Perhubungan, Pengawasan, Banda Aceh, Regulasi, Infrastruktur.)
Shafa Zahiya Asca, 200802061, FISIP, IAN, 085282750863.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (6MB)

Abstract

Parkir liar merupakan salah satu fenomena yang kerap terjadi di Kota Banda Aceh, yang dapat menyebabkan gangguan arus lalu lintas, pengurangan kapasitas jalan, hingga keresahan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Peran Dinas Perhubungan berperan dalam mengawasi dan menanggulangi masalah parkir liar di Kota Banda Aceh, meningkatkan ketertiban parkir, serta mengidentifikasi kendala yang dihadapi oleh Dinas Perhubungan dalam pelaksanaan pengawasan kendaraan parkir liar di Kota Banda Aceh. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan metode wawancara, observasi, dan studi dokumen. Informan penelitian terdiri dari Dinas Perhubungan, juru parkir, dan masyarakat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Dinas Perhubungan menjalankan perannya sebagai regulator, dinamisator, fasilitator, dan katalisator dalam pengawasan parkir liar di Banda Aceh. Upaya tindakan yang dilakukan oleh pihak Dinas Perhubungan yaitu melalui patroli rutin, penempelan stiker segel serta pengembokkan kendaraan, serta Dinas Perhubungan berupaya memberikan edukasi kepada masyarakat. Namun, pelaksanaannya Dinas Perhubungan menghadapi beberpa kendala yang menyebabkan gagalnya keberhasilan dalam mencapai Kawasan Kota Banda Aceh tertib parkir, seperti kurangnya kesadaran serta kepedulian masyarakat terhadap aturan, kurangnya edukasi lebih untuk pencapaian informasi, kurangnya fasilitas parkir yang memadai, rendahnya kesadaran masyarakat terhadap aturan.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 200 Religion (Agama) > 297 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 350 Public Administration and Military Science (Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran)
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > S1 Ilmu Administrasi Negara
Depositing User: shafa zahiya asca shafa
Date Deposited: 18 Jan 2025 02:55
Last Modified: 18 Jan 2025 02:55
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/42429

Actions (login required)

View Item
View Item