Avafudin, 200305021 (2025) Keberadaan Batu Sumpah: Sebuah Simbol Kesakralan Dan Dampaknya Dalam Masyarakat Seunebok Padang Kecamatan Teunoem Aceh Jaya. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Ushuluddin dan Filsafat.
![[thumbnail of Keberadaan Batu Sumpah: Sebuah Simbol Kesakralan Dan Dampaknya Dalam Masyarakat Seunebok Padang Kecamatan Teunoem Aceh Jaya]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Avafudin, 200305021, FUF, SA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (4MB)
Abstract
Batu Sumpah di Desa Seunebok Padang, Kecamatan Teunom, Aceh Jaya, merupakan simbol kesakralan yang mencerminkan nilai kejujuran, tanggung jawab, dan keseimbangan sosial dalam kehidupan masyarakat. Batu ini menjadi sarana untuk mengucapkan janji suci demi menjaga kerukunan dan memperkuat persatuan warga dalam menyelesaikan konflik dengan damai. Namun, seiring perubahan zaman dan pengaruh modernisasi, sebagian masyarakat, terutama generasi muda, mulai meragukan makna dan pentingnya tradisi tersebut dalam kehidupan masa kini. Tujuan penelitian untuk mengetahui bagaimana masyarakat Seunebok Padang memaknai kesakralan Batu Sumpah, termasuk nilai-nilai spiritual dan simbolis yang terkait dengannya dan dampak sosial dari ritual Batu tersebut. Metode menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif melalui pengumpulan data dengan observasi langsung, wawancara mendalam bersama tokoh adat dan pemuka agama, serta dokumentasi tradisi yang berkaitan dengan Batu Sumpah. Hasil penelitian menunjukan bahwa pertama, Masyarakat Seunebok Padang memaknai kesakralan Batu Sumpah sebagai simbol moral yang mengajarkan kejujuran, tanggung jawab, Batu ini mengingatkan pentingnya menjaga keharmonisan dan keadilan. Dampak sosial dari ritual Batu Sumpah terlihat dalam terjaganya kerukunan, serta penyelesaian konflik secara damai. Alasan menjaga kesakralannya adalah untuk melestarikan warisan budaya yang mengandung nilai luhur, menjadi pedoman hidup, dan memperkuat identitas kolektif masyarakat.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 200 Religion (Agama) |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin dan Filsafat > S1 Sosiologi Agama |
Depositing User: | Avafudin Hafi |
Date Deposited: | 18 Jan 2025 03:47 |
Last Modified: | 18 Jan 2025 03:47 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/42614 |