Rahmalisa, 180703032 (2024) Analisis Keanekaragaman Pohon di Kawasan Hutan Lindung Pantai Kuala Baru, Aceh Singkil. Masters thesis, UIN Ar-raniry.
![[thumbnail of Hutan Lindung, Aceh Singkil, Keanekaragaman Pohon]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Rahmalisa, 180703032, FST, BIO.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (5MB)
Abstract
Hutan pantai mencakup seluruh bentang alam dan kelompok flora yang tumbuh mulai dari kawasan pantai hingga daerah pesisir. Hutan lindung pantai berperan penting dalam kehidupan manusia yang berfungsi untuk mengatur tata air, pengendalian erosi, mencegah banjir, memelihara kesuburan tanah dan merupakan habitat tumbuhan dan satwa. Kawasan hutan lindung pantai Kuala Baru tidak jauh dari pemukiman masyarakat sehingga banyak yang memanfaatkan hutan lindung sebagai tempat mencari kayu bakardan penebangan pohon secara illegal sehingga mengakibatkan berkurangnya keanekaragaman jenis. Sampai saat ini hutan lindung pantai Kuala Baru belum memiliki informasi, publikasi dan dokumentasi mengenai keanekaragaman pohon. Penelitian ini bertujuan untuk identifikasi jenis pohon, indeks nilai penting, dan tingkat keanekaragaman pohon. Metode yang digunakan metode transek, memiliki 3 stasiun penelitian, setiap stasiun memiliki ukuran transek 100 m dan di dalam satu transek memiliki 5 plot dengan ukuran 10x10m. Analisis data menggunakan data kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis pohon yang terdapat di kawasan hutan lindung pantai Kuala Baru berjumlah 11 jenis pohon dari 98 individu dengan indeks nilai penting pohon paling tinggi yaitu Casuarina equisetifolia sebesar 157,16 dan yang terendah pada pohon Cleistanthus sumatranus sebesar 8,91, dan tingkat keanekaragaman pohon sebesar H’=1,70 termasuk kedalam kategori keanekaragaman sedang
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam 500 Sciences (Ilmu Pengetahuan Alam dan Matematika) > 570 Biology (Biologi, Ilmu Hayat) |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Biologi |
Depositing User: | Rahmalisa Rahmalisa |
Date Deposited: | 18 Jan 2025 03:52 |
Last Modified: | 18 Jan 2025 03:52 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/42642 |