Pengaruh Pendapatan dan Pengetahuan Terhadap Minat Membayar Zakat Di Lembaga Zakat (Studi Terhadap Pedagang Pasar Ulee Kareng)

Andara Attaya Rasti, 190602047 (2025) Pengaruh Pendapatan dan Pengetahuan Terhadap Minat Membayar Zakat Di Lembaga Zakat (Studi Terhadap Pedagang Pasar Ulee Kareng). Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Pengaruh Pendapatan dan Pengetahuan Terhadap Minat Membayar Zakat Di Lembaga Zakat] Text (Pengaruh Pendapatan dan Pengetahuan Terhadap Minat Membayar Zakat Di Lembaga Zakat)
SKRIPSI ANDARA ATTAYA RASTI 190602047 FULL.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (10MB)

Abstract

ABSTRAK

Nama : Andara Attaya Rasti
Nim : 190602047
Fakultas/Program Studi : Ekonomi dan Bisnis Islam/Ekonomi Syariah
Judul : Pengaruh Pendapatan dan Pengetahuan Terhadap Minat Membayar Zakat Di Lembaga Zakat (Studi
Terhadap Pedagang Pasar Ulee Kareng)
Pembimbing I : Prof. Dr. Hafas Furqani,M.Ec
Pembimbing II : Rina Desiana, M.E

Zakat memiliki implikasi yang besar pada kebangkitan peradaban Islam. Minat untuk membayar zakat ini dipengaruhi oleh pendapatan dan pengetahuan seseorang yang wajib berzakat (muzakki), termasuk bagi pedagang pasar Ulee Kareng. Saat pendapatan mereka meningkat, minat pedagang pasar Ulee Kareng dalam menyalurkan zakatnya ke lembaga zakat menjadi lebih tinggi. Di samping itu, semakin tinggi wawasan tentang zakat juga turut membuat pedagang pasar Ulee
Kareng lebih termotivasi untuk menunaikan zakat. Maka dari itu, pendapatan maupun pengetahuan adalah dua faktor besar yang tidak dapat diabaikan pengaruhnya terhadap zakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh
pendapatan dan pengetahuan terhadap minat membayar zakat dilembaga zakat oleh pedagang pasar ulee kareng secara parsial dan simultan. Adapun jenis penelitian ini
menggunakan deskriptif kuantitatif dengan metode pengumpulan data menggunakan penyebaran kuesioner yang diberikan kepada 78 responden. Analisis data yang digunakan yaitu menggunakan regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel pendapatan (X1) terdapat pengaruh positif secara
parsial terhadap variabel terikat yaitu minat mambayar zakat (Y), dan variabel pengetahuan (X2) secara parsial juga mendapatkan pengaruh positif terhadap minat membayar zakat (Y) secara simultan pendapatan dan pengetahuan menunjukan
pengaruh positif dan sigfinikan terhadap minat membayar zakat.

Kata Kunci: Pendapatan, Pengetahuan, Minat Membayar Zakat

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 200 Religion (Agama)
200 Religion (Agama) > 297 Islam
300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > S1 Ekonomi Syariah
Depositing User: Andara Attaya Rasti Andara
Date Deposited: 21 Jan 2025 07:54
Last Modified: 21 Jan 2025 07:54
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/43001

Actions (login required)

View Item
View Item