Penetapan Harga Ikan Borongan Dan Relasinya Dengan Kualitas Ikan Oleh Toke Bangku di Tempat Pendaratan Ikan Lampulo Menurut Tsaman

Septia Windya Sari, 200102171 (2024) Penetapan Harga Ikan Borongan Dan Relasinya Dengan Kualitas Ikan Oleh Toke Bangku di Tempat Pendaratan Ikan Lampulo Menurut Tsaman. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Membahas tentang penetapan harga ikan borongan dan relasinya dengan kualitas ikan] Text (Membahas tentang penetapan harga ikan borongan dan relasinya dengan kualitas ikan)
SKRIPSI SEPTIA WINDYA SARI upload.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)
[thumbnail of Membahas tentang penetapan harga ikan borongan dan relasinya dengan kualitas ikan] Text (Membahas tentang penetapan harga ikan borongan dan relasinya dengan kualitas ikan)
SEPTIA WINDYA SARI cover-Bab 1.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (1MB)

Abstract

Penetapan harga ikan borongan merupakan proses yang kompleks di TPI Lampulo. Toke bangku, sebagai agen utama dalam proses perdagangan ikan di Lampulo, memainkan peran krusial dalam menentukan harga borongan ikan yang didasarkan pada evaluasi kualitas ikan yang diterima. Konsep tsaman, yang mencerminkan nilai tukar yang adil dan transparansi dalam perdagangan, digunakan sebagai kerangka analitis untuk memahami dinamika penetapan harga tersebut. Rumusan permasalahan yaitu bagaimana toke bangku mengestimasikan fluktuasi harga aktual yang ada pada stok ikan borongan yang di dapatkan setiap harinya dan pola relasi antara penetapan harga dengan kualitas ikan borongan menurut konsep tsaman. Pendekatan penelitian yaitu pendekatan deskriptif kualitatif dan jenis penelitian yaitu kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dan data dokumentasi. Hasil penelitian yang diperoleh bahwa penetapan harga ikan borongan yang dilakukan oleh toke bangku ini dilakukan dengan cara melihat kualitas pada ikan tersebut. Di tempat pendaratan ikan lampulo memiliki tiga tingkatan kualitas yaitu, kualitas I, kualitas II, kualitas III. Penelitian ini menemukan bahwa harga ikan borongan sangat dipengaruhi oleh faktor kualitas, termasuk ukuran, kesegaran, dan jenis ikan. Selain melihat dari kualitas pada ikan tersebut, toke bangku juga melihat pada jenis ikan yang beragam mulai dari jenis ikan yang memiliki harga mahal, harga standar, dan harga rendah. Pada penetapan harga ikan borongan yang dilakukan oleh toke bangku di TPI Lampulo ini belum sepenuhnya sesuai dengan konsep tsaman karena ketika jumlah ikan hasil tangkapan nelayan itu sedikit dan permintaan stabil, maka otomatis harga ikan tersebut naik tetapi hal ini tidak menjamin karena ketika harga ikan itu stabil tetapi kualitas pada ikan tersebut tidak baik maka otomatis harga ikan pun rendah.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 330 Economics (Ilmu Ekonomi)
Divisions: Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Septia Windya Sari
Date Deposited: 07 Feb 2025 02:38
Last Modified: 07 Feb 2025 02:38
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/43287

Actions (login required)

View Item
View Item