Maulida Fachrina, 210802058 (2025) Strategi Smart Branding "Charming" Melalui Digital Tourism untuk Mewujudkan Pembangunan Berkelanjutan Di Kota Banda Aceh. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.
![[thumbnail of Membahas tentang pariwisata]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Skripsi_Maulida Fachrina_full watermark[1].pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (5MB)
![[thumbnail of Membahas tentang pariwisata]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Skripsi_Maulida Fachrina-1-20.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (2MB)
Abstract
Salah satu strategi terkini di Indonesia dalam mengembangkan pariwisata adalah E-Tourism, sebuah platform digital yang memberikan kemudahan bagi wisatawan mancanegara maupun domestik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan membandingkan strategi SMART (Specific, Measurable, Achievable, Relevant, Time-bound) dengan strategi "Charming" melalui digital tourism terhadap prinsip inovasi teknologi dalam rangka mewujudkan pembangunan berkelanjutan dan memajukan sektor pariwisata di Kota Banda Aceh. Fokus penelitian ini adalah pada penerapan branding identitas, citra, dan komunikasi dalam konteks pariwisata digital. Metode penelitian ini melibatkan analisis komprehensif terhadap strategi smart dan "Charming" serta implementasinya melalui platform digital tourism. Data dikumpulkan melalui studi literatur, observasi lapangan, serta wawancara dengan pemangku kepentingan terkait pariwisata di Kota Banda Aceh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan strategi smart branding melalui branding (identitas, citra, komunikasi) dalam kombinasi dengan elemen "Charming" dapat secara signifikan meningkatkan daya tarik pariwisata Kota Banda Aceh dan berkontribusi pada pembangunan berkelanjutan melalui branding identitas yang kuat, citra yang positif, dan komunikasi yang efektif. Platform digital tourism menjadi kunci keberhasilan dalam mencapai tujuan terhadap prinsip inovasi teknologi dalam pembangunan berkelanjutan di bidang pariwisata. Faktor penghambatnya adalah kondisi sosial masyarakat yang masih minim terkait dengan kesadaran masyarakat dalam mengelola tempat destinasi dengan baik melalui branding. Oleh karena itu Penelitian ini memberikan kontribusi penting dalam memperluas pemahaman tentang penggunaan strategi smart dan "Charming" dalam konteks pariwisata digital untuk mencapai pembangunan berkelanjutan di kota-kota seperti Banda Aceh. Implikasi praktis dari penelitian ini dapat membantu pemerintah dan pemangku kepentingan pariwisata dalam merancang strategi yang efektif untuk meningkatkan pariwisata berkelanjutan dan memajukan sektor pariwisata Banda Aceh di masa depan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 350 Public Administration and Military Science (Administrasi Negara dan Ilmu Kemiliteran) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Pemerintahan > S1 Ilmu Administrasi Negara |
Depositing User: | Maulida Fachrina |
Date Deposited: | 23 Apr 2025 07:52 |
Last Modified: | 23 Apr 2025 07:52 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/44261 |