Afratusturi, 210206117 (2025) Pengaruh Pelaksanaan Kurikulum Merdeka Terhadap Kreativitas Guru Di SMPN 1 Banda Aceh. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-raniry.
![[thumbnail of Kurikulum Merdeka, Kreativitas Guru]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Afrratusturi, 210206117, FTK, MPI, 083172225955.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (2MB)
![[thumbnail of Kurikulum Merdeka, Kreativitas Guru]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Afrratusturi, 210206117, FTK, MPI.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (11MB)
Abstract
Kurikulum Merdeka adalah sebuah inovasi dalam sistem pendidikan yang bertujuan untuk memberikan kebebasan bagi pendidik dalam merancang proses pembelajaran yang lebih fleksibel dan relevan dengan kebutuhan peserta didik. Salah satu aspek penting yang perlu diperhatikan adalah dampaknya terhadap kreativitas guru dalam mengajar. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pelaksanaan kurikulum merdeka terhadap kreativitas guru di SMPN 1 Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan inferensial. Teknik analisis data menggunakan uji one sample t-test dan uji regresi linear sederhana. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu berupa kuesioner dalam bentuk skala likert. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan kurikulum merdeka di SMPN 1 Banda Aceh memiliki nilai sangat tinggi dari hasil pengujian signifikansi yang menunjukkan terdapat nilai sebesar 0,001<0,05, dan hasil pengujian t tabel didapati nilai 107.573>2,040. Adapun nilai yang diperoleh sebesar 3,415 atau 85,4%. Kreativitas guru juga bernilai sangat tinggi dari hasil pengujian signifikansi yang menunjukkan terdapat nilai sebesar 0,001<0,05, dan hasil pengujian t tabel didapati nilai 163.022>2,040. Adapun nilai yang diperoleh sebesar 3,404 atau 85,1%. Hasil uji regresi linear sederhana menunjukkan bahwa pelaksanaan kurikulum merdeka berpengaruh positif terhadap kreativitas guru dengan nilai signifikansi 0,001<0,05 dan nilai t-hitung>t-tabel (7,623>2,040) serta tingkat pengaruh sebesar 66% sedangkan 34% lainnya dipengaruhi oleh variabel selain dari penelitian ini. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa kreativitas guru meningkat dipengaruhi oleh pelaksanaan kurikulum Merdeka yang baik di SMPN 1 Banda Aceh.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 375 Kurikulum |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Afratusturi Afratusturi |
Date Deposited: | 23 Apr 2025 07:36 |
Last Modified: | 23 Apr 2025 07:36 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/44279 |