Hubungan Pemahaman Kode Etik Guru Terhadap Kualitas Interaksi Guru dan Peserta didik Di MTsN 2 Aceh Besar

Nafa Urbach Sirait, 210206020 (2025) Hubungan Pemahaman Kode Etik Guru Terhadap Kualitas Interaksi Guru dan Peserta didik Di MTsN 2 Aceh Besar. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-raniry.

[thumbnail of Kode etik guru, Kualitas interaksi guru, Peserta didik] Text (Kode etik guru, Kualitas interaksi guru, Peserta didik)
Nafa Urbach Sirait, 210206020, FTK, MPI, 085234155341.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (1MB)
[thumbnail of Kode etik guru, Kualitas interaksi guru, Peserta didik] Text (Kode etik guru, Kualitas interaksi guru, Peserta didik)
Nafa Urbach Sirait, 210206020, FTK, MPI.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB)

Abstract

Kode etik guru merupakan pedoman yang mengatur perilaku dan sikap guru dalam menjalankan tugasnya sebagai pendidik. Pemahaman yang baik terhadap kode etik guru dapat meningkatkan kualitas interaksi guru dan peserta didik yang terjadi di dalam kelas, dapat berkontribusi terhadap pencapaian akademik dan perkembangan karakter peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara pemahaman kode etik guru terhadap kualitas interaksi antara guru dan peserta didik di MTsN 2 Aceh Besar. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode analisis deskriptif dan analisis korelasi. Sampel penelitian ini berjumlah 52 guru. Pengumpulan data yang digunakan skala likert. Analisis penelitian ini adalah analisis korelasi. Hasil penelitian menunjukkan hubungan pemahaman kode etik guru terhadap kualitas interaksi guru dan peserta didik sebesar hasil pengujian signifikansi menunjukkan bahwa terdapat nilai sebesar 0,000. Temuan ini menyimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara variabel pemahaman kode etik guru terhadap variabel kualitas interaksi guru dan peserta didik.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Nafa Urbach Sirait
Date Deposited: 23 Apr 2025 07:34
Last Modified: 23 Apr 2025 07:34
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/44280

Actions (login required)

View Item
View Item