Cut Syakira Adya, 210106111 (2025) Peran Provos dalam Penanganan Anggota Kepolisian dalam Menyalahgunakan Narkoba di Banda Aceh Menurut Perpol No 7 Tahun 2022 (Studi Kasus Polresta Banda Aceh). Jurnal Justisia: Jurnal Ilmu Hukum, Perundang-undangan dan Pranata Sosial, 2 (2). pp. 1-21. ISSN 2614-5642 (Submitted)
![[thumbnail of Membahas tentang peran provos]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
revisi_kiaaa_bismillah[1].pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (627kB)
Abstract
Penyalahgunaan narkoba oleh anggota kepolisian merupakan permasalahan serius yang dapat mencoreng citra institusi kepolisian dan mengurangi kepercayaan masyarakat terhadap penegak hukum. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran Provos dalam menangani anggota kepolisian yang terlibat dalam penyalahgunaan narkoba di Polresta Banda Aceh berdasarkan Peraturan Kepolisian (Perpol) No.7 Tahun 2022. Penelitian ini berfokus pada bagaimana Provos menjalankan tugas pengawasan, penindakan, dan penegakan disiplin terhadap anggota kepolisian yang terlibat dalam penyalahgunaan narkoba. Dengan menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus, di mana data dikumpulkan melalui wawancara dengan pihak kepolisian, serta observasi terhadap proses penegakan disiplin di Polresta Banda Aceh. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran Provos meliputi tiga aspek utama, yaitu pencegahan melalui pengawasan internal, penindakan terhadap pelanggaran dengan mekanisme pemeriksaan dan sanksi, serta pendampingan dalam proses hukum lebih lanjut. Namun, dalam implementasinya, terdapat beberapa kendala seperti, potensi intervensi dari pihak tertentu, serta tantangan dalam menegakkan aturan secara konsisten. Artikel ini membahas efektivitas penerapan Perpol No.7 Tahun 2022 dalam menangani kasus penyalahgunaan narkoba di lingkungan kepolisian serta rekomendasi untuk memperkuat peran Provos dalam menjaga integritas dan profesionalisme aparat kepolisian. Dengan demikianiharapkan temuan dalam penelitian ini dapat memberikan kontribusi bagi perbaikan sistem pengawasan internal guna menciptakan institusi kepolisian yang lebih profesional dan bebas dari penyalahguna narkoba.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X4 Fiqih > 2X4.5 Hukum Pidana Islam (Jinayat) > 2X4.55 Minum Keras dan Obat-Obat Terlarang |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Hukum > S1 Ilmu Hukum |
Depositing User: | Cut Syakira Adya |
Date Deposited: | 28 Apr 2025 08:29 |
Last Modified: | 28 Apr 2025 08:29 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/44473 |