M. Rifar Permana, 210206031 (2025) pengelolaan Job description Tenaga Kependidikan Dalam Meningkatkan Layanan Administrasi Di MTsN 1 Banda Aceh. Other thesis, Universitas Islam Negeri Ar-raniry.
![[thumbnail of :Job Description, Tenaga Kependidikan, Layanan Administrasi]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
M. Rifar Permana, 210206031, FTK, MPI, 082225161386.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (6MB)
![[thumbnail of :Job Description, Tenaga Kependidikan, Layanan Administrasi]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
M. Rifar Permana, 210206031, FTK, MPI.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (8MB)
Abstract
Pengelolaan job description tenaga kependidikan sebagai landasan penting dalam menciptakan layanan administrasi yang baik di lingkungan pendidikan. Adanya pengelolaan job description yang terstruktur diharapkan dapat memberikan pemahaman dan kejelasan bagi tenaga kependidikan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya. Akan tetapi kenyataannya di MTsN 1 Banda Aceh masih terdapat staf administrasi yang masih kurang dalam memahami dan menguasai teknologi khususnya dalam mengoperasikan komputer, di mana tuntutan dalam pelaksanaan tugas terkadang melibatkan penggunaan komputer. Penelitian ini bertujuan 1) Untuk mengetahui perencanaan sistem pembagian job description tenaga kependidikan dalam meningkatkan layanan administrasi di MTsN 1 Banda Aceh, 2) Untuk mengetahui pelaksanaan job description tenaga kependidikan dalam meningkatkan layanan administrasi di MTsN 1 Banda Aceh dan 3) Untuk mengetahui pengevaluasian job description tenaga kependidikan dalam meningkatkan layanan administrasi di MTsN 1 Banda Aceh. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif. Data yang dikumpulkan dalam penelitian ini melalui teknik observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengelolaan job description tenaga kependidikan dalam meningkatkan layanan administrasi di MTsN 1 Banda Aceh meliputi: 1) Perencanaan dalam pembagian job description yang memperhatikan latar belakang pendidikan, kemampuan tenaga kependidikan, penempatan kerja, dan penetapan target kerja, 2) Pelaksanaan dalam pembagian job description secara tertulis yang disesuaikan dengan kemampuan masing-masing staf serta pemahaman dan kemampuan staf dalam melaksanakan job description yang diberikan, 3) Pengevaluasian job description dengan melakukan penilaian kinerja melalui Sasaran Kinerja Pegawai (SKP), pengukuran pencapaian target kerja, peninjauan dalam efektivitas pembagian job description serta melakukan perbaikan berkelanjutan. Secara keseluruhan pengelolaan job description tenaga kependidikan dalam meningkatkan layanan administrasi di MTsN 1 Banda Aceh sebagian besar telah optimal. Namun, peningkatan pada kemampuan staf dalam menguasai teknologi khususnya dalam mengoperasikan komputer perlu untuk terus dikembangkan guna meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam pelaksanaan tugas-tugasnya
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.2 Tata Usaha Sekolah, Putus Sekolah |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | M Rifar Permana |
Date Deposited: | 19 May 2025 02:11 |
Last Modified: | 19 May 2025 02:11 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/45267 |