Cut Oti Dermawan, 531303187 (2018) Analisis Pemanfaatan E-Journal yang di Langgan oleh Perpustakaan Nasional dalam Penulisan Skripsi oleh Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsyiah. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.
Cut Oti Dermawan.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (3MB) | Preview
Form B dan Form D.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (1MB) | Preview
Abstract
Skripsi ini berjudul “Analisis Pemanfaatan E-Journal yang dilanggan oleh Perpustakaan Nasional dalam Penulisan Skripsi oleh Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsyiah”. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu bagaimana analisis pemanfaatan E-Journal yang dilanggan oleh Perpustakaan Nasional dalam penulisan skripsi oleh mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsyiah? Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pemanfaatan E-Journal yang dilanggan oleh Perpustakaan Nasional dalam penulisan skripsi oleh mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsyiah. Populasi penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsyiah yang sedang mengerjakan skripsi dan berjumlah 244 mahasiswa, sedangkan sampelnya adalah 71 orang mahasiswa. Penelitian ini mengunakan metode kualitatif dan teknik pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemanfaatan E-Journal yang dilanggan oleh Perpustakaan Nasional dalam penulisan skripsi oleh mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsyiah sangat dirasakan manfaatnya dan berpengaruh terhadap penyelesaian skripsi yang dilakukan mahasiswa. E-Journal sangat bermanfaat bagi mahasiswa karena referensi atau bahan yang diperlukan dalam penyusunan skripsi secara mudah dan cepat diperoleh, kapan saja dan di mana saja diperlukan serta ilmu pengetahuan yang bervariatif dan terbaru (up date) akan selalu terpenuhi. Jenis E-Journal yang sering digunakan oleh mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unsyiah yaitu Proquest, Science Direct, dan EBSCO, karena jenis ini mudah diakses dan teori yang dicari pun lengkap.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing : 1. Dr. Phil. Abdul Manan, M. Sc., MA; 2. Drs. Saifuddin A.Rasyid, M.Lis |
Uncontrolled Keywords: | Pemanfaatan E-Jornal, Perpustakaan, Koleksi |
Subjects: | 000 Computer Science, Information and System > 020 Ilmu Perpustakaan dan Informasi > 027 Perpustakan, Arsip, Pusat Informasi Umum |
Divisions: | Fakultas Adab dan Humaniora > S1 Ilmu Perpustakaan |
Depositing User: | Cut Oti Dermawan |
Date Deposited: | 26 Sep 2018 07:53 |
Last Modified: | 26 Sep 2018 07:53 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/5020 |