Kedudukan Konseling Individual Untuk Meningkatkan Kesadaran Bertaubat Menurut Perspektif Islam

Raflizar, 140402081 (2019) Kedudukan Konseling Individual Untuk Meningkatkan Kesadaran Bertaubat Menurut Perspektif Islam. Skripsi thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of membahas tentang Konseling dan Taubat]
Preview
Text (membahas tentang Konseling dan Taubat)
RAFLIZAR SKRIPSI.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK
Skripsi ini berjudul Kedudukan Konseling Individual Untuk Meningkatkan Kesadaran Bertaubat Menurut Perspekif Islam, Pada dasarnya taubat itu meninggalkan dosa dan kemaksiatan kepada Allah, Taubat adalah penyesalan yang melahirkan kesungguhan tekad dan niat untuk kembali kepada ketaatan, seseorang tentunya tidak pernah luput dari kesalahan dan dosa, sebagai makhluk sosial yang membutuhkan interaksi dengan sesamanya untuk berbagi rasa dan bertukar pikiran, maka konseling merupakan kegiatan yang bersumber pada kehidupan manusia yang dapat membantu individu mengatasi masalahnya, konseling merupakan proses pemberian bantuan yang dilakukan melalui wawancara konseling oleh seorang ahli (konselor) kepada individu yang sedang mengalami sesuatu masalah (klien) yang bermuara pada teratasinya masalah yang dihadapi klien. Begitu juga halnya manusia tidak sama dalam sifat dan kemampuannya, ada yang bisa menyelesaikan permasalahan dengan sendirinya dan ada juga yang tidak. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui konsepsi taubat dalam beberapa ayat al-Quran, hadis, dan pendapat ulama, mengetahui prosedur pelaksanaan taubat menurut ajaran Islam, mengetahui konseling individual untuk meningkatkan kesadaran bertaubat menurut perspektif Islam. Jenis penelitian ini adalah penelitian pustaka (library research), dengan menggunakan metode (content analysis) yang bersifat pembahasan terhadap isi suatu informasi tertulis yaitu menganalisa temuan dan pembahasan hasil penelitian yang berkaitan dengan konseling dan taubat. Temuan penelitian ini pada pokok-pokok pertanyaan di atas. Adapun terkait, kedudukan perilaku manusia menurut perspektif Islam, ayat dan hadis tentang taubat ditemukan 12 ayat yaitu: jangan berputus asa dari rahmat Allah, menyegerakan bertaubat, perintah bertaubat, taubat nasuha, memperoleh kemenangan dan tujuh ayat lagi yang mengulas tentang taubat dari semua dosa dan 4 hadis tentang taubat. Selanjutnya prosedur pelaksanaan taubat menurut ajaran Islam yaitu harus mencakupi tigal syarat, menyesal atas perbuatan dosa, menghentikan perbuatan dosa, dan berketetapan hati untuk tidak melakukannya lagi. Dan selanjutnya konseling individual untuk meningkatkan kesadaran bertaubat. Kesimpulannya yaitu kedudukan konseling individual untuk meningkatkan kesadaran bertaubat di tempatkan pada pemberian terapi yaitu dengan memberikan terapi taubat.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Pembimbing: 1. Dr.M.Jamil Yusuf,M.Pd 2. Reza Muttaqin, S.Sos,I.,M.Pd
Uncontrolled Keywords: Konseling dan Taubat
Subjects: 100 Philosophy and Psychology > 150 Psychology (Psikologi/Ilmu Jiwa) > 155 Psikologi direferen dan Pengembangan
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > S1 Bimbingan dan Konseling Islam
Depositing User: Raflizar Rafli
Date Deposited: 25 Jul 2019 03:03
Last Modified: 25 Jul 2019 03:03
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/9140

Actions (login required)

View Item
View Item