Tasya Nabilla Rizkia, 210209097 (2025) Penerapan Model Number Head Together Menggunakan Pop Up Book Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Pada Pembelajaran IPAS Kelas IV SD/MI. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.
SKRIPSI TASYA LANJUTAN (REPOSITORY).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (12MB)
COVER - BAB 1.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (2MB)
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa kelas IV SDN Ulee Kareung yang masih belum mencapai Kriteria Ketuntasan Tujuan Pembelajaran (KKTP) yang telah ditetapkan sekolah yaitu 75. Siswa kurang aktif dalam mengikuti pembelajaran dikelas. Siswa lebih banyak melakukan aktivitas diluar pembelajaran. Kurangnya keberanian siswa dalam mengungkapkan pendapat. Penggunaan model Number Head Together dengan menggunakan media Pop Up Book dapat menjadi suatu solusi dalam mengatasi rendahnya hasil belajar siswa. Adapun tujuan dari penelitian ini (1) untuk mendeskripsikan aktivitas guru, (2) untuk mendeskripsikan aktivitas siswa, (3) untuk mendeskripsikan hasil belajar siswa dengan menggunakan model Number Head Together menggunakan media Pop Up Book. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam III siklus dan melibatkan 25 peserta didik di SDN Ulee Kareung. Data ini dianalisis melalui presentase hasil penelitian. Data yang dikumpulkan melalui: (1) Lembar observasi aktivitas guru, (2) Lembar observasi aktivitas siswa, dan (3) Soal tes hasil belajar siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) aktivitas guru pada siklus I diperoleh nilai dengan presentase 65,27% (kategori cukup), siklus II meningkat menjadi 77,77% (kategori baik), dan pada siklus III meningkat menjadi 97,22% (kategori baik sekali). (2) Aktivitas siswa pada siklus I memperoleh nilai 63,88% (kategori cukup), pada siklus II meningkat menjadi 76,38% (kategori baik), dan meningkat dengan signifikan pada siklus III dengan nilai 97,22% (kategori baik sekali). (3) Hasil belajar siswa pada siklus I memperoleh nilai dengan presentase 56% (kategori cukup), siklus II memperoleh nilai dengan presentase 76% (kategori baik), dan siklus III memperoleh nilai dengan presentase 96% (kategori baik sekali). Jadi, dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menerapkan model Number Head Together menggunakan media Pop Up Book dapat meningkatkan hasil belajar siswa dikelas IV SDN Ulee Kareung.
| Item Type: | Thesis (Other) |
|---|---|
| Subjects: | 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) > 371 Sekolah dan Aktivitasnya: Pendidikan luar biasa > 371.3 Metode Pembelajaran dan Belajar |
| Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
| Depositing User: | Tasya Nabilla Rizkia |
| Date Deposited: | 10 Sep 2025 04:01 |
| Last Modified: | 10 Sep 2025 04:01 |
| URI: | http://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/50557 |
