Alissa Putri Almuchty, 150702117 (2020) Uji Efektivitas Arang Aktif Kulit Rambutan (Nephelium lappaceum) Sebagai Adsorben Logam Besi (Fe) dan Timbal (Pb). Skripsi thesis, UPT. PERPUSTAKAAN.
Alissa Putri Almuchty, 150702117, FST, TL, 081260960606.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (3MB) | Preview
Abstract
Logam berat Fe dan Pb merupakan logam berat yang berbahaya bagi kesehatan. Salah satu cara untuk mengurangi kandungan logam Fe dan Pb dapat dilakukan dengan proses adsorpsi menggunakan adsorben dari kulit rambutan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas arang aktif kulit rambutan dalam menyerap logam Fe dan Pb dengan variasi perbedaan massa adsorben serta lama waktu pengadukan. Pada Penelitian ini dilakukan aktivasi kimia dengan merendam kulit rambutan menggunakan larutan NaOH 0,1 M selama 24 jam. Adsorben dikarakterisasi menggunakan SEM untuk mengetahui struktur permukaan dan ukuran partikel adsorben. Selanjutnya dilakukan proses adsorpsi dengan mengontakkan adsorben dengan larutan Fe dan Pb berdasarkan perbedaan waktu yaitu 10, 20 dan 30 menit dan massa adsorben yaitu 5, 10 dan 15 gram. Berdasarkan hasil pengujian diperoleh konsentrasi logam Fe terendah yaitu 1,404 ppm dan konsentrasi tertinggi ialah 1,897 ppm serta logam Pb konsentrasi terendah yaitu 1,692 ppm dan konsentrasi tertinggi 2,983 ppm. Persentase penyerapan logam Fe yang paling efektif adalah pada kadar 15 gram dengan waktu pengadukan 20 menit dengan efektivitas penyerapan 85,96 % dan penyerapan logam Pb yang paling efektif adalah pada kadar 15 gram dengan waktu pengadukan 30 menit dengan efektivitas penyerapan 83,30 %.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Pembimbing I : Husnawati Yahya, M.Sc. Pembimbing II : Febrina Arfi, M.Si. |
Uncontrolled Keywords: | Adsorpsi, Adsorben, Arang Aktif, SEM |
Subjects: | 600 Technology (Applied Sciences) |
Divisions: | Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Teknik Lingkungan |
Depositing User: | Alyssa Putri Almuchty |
Date Deposited: | 09 Mar 2021 02:20 |
Last Modified: | 09 Mar 2021 02:20 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/16259 |