Penerapan Metode Montessori Pada Pengajaran Membaca (Penelitian Eksperimen Di MIN 2 Blangpidie Aceh Barat Daya)

Sarah Ahmad, 200202073 (2024) Penerapan Metode Montessori Pada Pengajaran Membaca (Penelitian Eksperimen Di MIN 2 Blangpidie Aceh Barat Daya). Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.

[thumbnail of Penerapan Metode Montessori Pada Pengajaran Membaca (Penelitian Eksperimen Di MIN 2 Blangpidie Aceh Barat Daya)] Text (Penerapan Metode Montessori Pada Pengajaran Membaca (Penelitian Eksperimen Di MIN 2 Blangpidie Aceh Barat Daya))
Sarah Ahmad, 200202073, FTK, PBA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (7MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan dan efektifitas metode Montessori dalam pengajaran membaca bahasa arab pada murid kelas II di MIN Blangpidie Aceh Barat Daya. Didalam penelitian ini peneliti menemukan bahwa banyak murid yang masih belum bisa membaca kata maupun kalimat sederhana dengan baik, sehingga tidak sedikit murid yang mendapatkan hasil belajar dengan nilai rendah.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen dengan desain pre-eksperimen yaitu one group pretest posttest design. Instrument penelitian yang digunakan oleh peneliti adalah pre-test, posttest serta lembar observasi langsung. Adapun sampel yang diteliti sebanyak 25 murid di kelas IIa. hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya kenaikan hasil belajar siswa sebelum dan sesudah penerapan metode Montessori.
Dimana saat observasi langsung didapati hasil aktivitas guru dengan nilai 88.33% dan aktivitas murid 85% hal ini menunjukkan bahwa penerapan metode Montessori bernilai unggul. Sedangkan pada uji paired samples t-Test hasil signifikansi yang diperoleh sebesar 0.000 lebih kecil dari 0.05 ini menunjukkan bahwa Ha diterima dan H0 ditolak. Sehinga dapat disimpulkan bahwa metode Montessori efektif diterapkan dalam pengajaran membaca.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 400 Languages (Bahasa)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Sarah Ahmad Sarah
Date Deposited: 01 Aug 2024 02:37
Last Modified: 01 Aug 2024 02:37
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/37696

Actions (login required)

View Item
View Item