Nisrina Thifal Fatin Tyadi, 200202075 (2024) Penggunaan Metode Kooperatif Jigsaw Untuk Meningkatkan Kemampuan Berbicara Siswa Di MTsS Darul Ihsan. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.
![[thumbnail of Penggunaan Metode Kooperatif Jigsaw Untuk Meningkatkan Kemampuan Berbicara Siswa Di MTsS Darul Ihsan]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Nisrina Thifal Fatin Tyadi, 200202075, FTK, PBA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (19MB)
Abstract
Berdasarkan observasi pertama yang dilakukan oleh peneliti pada 25 September 2023, siswa MTsS Darul Ihsan belum mampu merapkan keterampilam berbicara dalam pembelajaran Bahasa arab. Mereka tidak mampu berbica dengan benar karena takut padahal mereka memahami materi pembelajaran. Oleh karena itu, peneliti menggunakan motode kooperatif jigsaw untuk meningkatkan keterampilan berbicara. Tujuan dari penelitian ini bertujuan untuk mengetahui cara penggunaan metode pembelajaran kooperatif jigsaw untuk meningkatkan kemampuan berbicara siswa di MTsS Darul Ihsan dan untuk mengetahui efektivitas penggunaan metode pembelajaran kooperatif jigsaw untuk meningkatkan kemampuan berbicara siswa di MTsS Darul Ihsan dan untuk mengetahui respon siswa dalam penggunaan metode pembelagaran kooperatif jigsaw untuk meningkatkan keterampilan berbicara di MTsS Darul Ihsan. Dalam Penelitian menggunakan metode penelitian eksperimen (one grup pre-test post-test Design). untuk pengumpulan data peneliti menggunakan lembar observasi langsung, angket dan tes sebelum eksperimen dan setelahnya. Adapun hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan metode kooperatif jigsaw sangat baik dengan hasil observasi kegiatan peneliti saat proses belajar mengajar dikelas mencapai 95%. Dan penggunaan metode pembelajaran kooperatif jigsaw efektif untuk meningkatkan kemampuan berbicara siswa, terbukti dengan nilai Sig.(2tailed) 0,00 < 0,05.Penggunaan metode kooperatif jigsaw mendapatkan respon positif dari para siswa dan peneliti menemukan bahwa respon positif lebih besar daripada respon negatif (92% < 8%) karena model ini dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam berbicara.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 400 Languages (Bahasa) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Bahasa Arab |
Depositing User: | Nisrina Thifal Fatin Tyadi |
Date Deposited: | 02 Sep 2024 02:48 |
Last Modified: | 02 Sep 2024 02:48 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/38606 |