Marini Syarafah Ramadhan, 190202158 (2024) Penerapan Pair Check dalam Mendeskripsikan Gambar untuk Meningkatkan Kemampuan Menulis Siswa (Penelitian Kuantitatif di Dayah Modern Darul, Ulum Banda Aceh). Masters thesis, UIN Ar-raniry.
![[thumbnail of Penerapan, Pair Check, Deskripsi Gambar, Maharah Kitabah]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Marini Syarafah Ramadhan, 190202158, FTK, PBA.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (6MB)
Abstract
Darul „Ulum adalah salah satu pondok pesantren Modern yang terletak di Banda Aceh. Berdasarkan pengamatan pertama yang dilakukan oleh peneliti, terdapat masalah yang dialami siswa yaitu siswa merasa sulit dalam mengungkapkan apa yang ada dalam pikiran mereka sesuai dengan judul yang diberikan oleh guru dalam pembelajaran Insya‟(maharah kitabah). Ini semua tampak jelas pada saat siswa diminta untuk membuat karangan Insya‟ bahasa arab. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas penggunaan model Pair Check dalam mendeskripsikan gambar untuk meningkatkan keterampilan menulis siswa di Dayah Modern Darul „Ulum tersebut. Penelitian ini merupakan penelitian Eksperimen dengan desain (One Group Pre-Test Post Test Design). Untuk mengumpulkan data, peneliti menggunakan pre-tes dan post-tes. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh santri Dayah Darul „Ulum Tahun Ajaran 2024-2025 yang berjumlah 857 siswa. Dan adapun sampelnya berjumlah 31 santriwati dikelas 2-F. Hipotesis diuji menggunakan Uji Wilcoxon. Hasil dari Uji Wilcoxon menunjukkan bahwa penggunaan model Pair Check dalam mendeskripsikan gambar ini dapat berpengaruh pada kemampuan menulis siswa, dilihat berdasarkan nilai pre-test dan postest yang dihasilkan siswa dengan tingkat sig. 0,000 lebih kecil dari 0,05. Hasil ini menunjukkan bahwa hipotesis alternatif (Ha) diterima dan hipotesis nol (Ho) ditolak.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X0 Islam 300 Sociology and Anthropology (Sosiologi dan Antropologi) > 370 Education (Pendidikan) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Bahasa Arab |
Depositing User: | Marini Syarafah Ramadhan Marini |
Date Deposited: | 01 Oct 2024 02:53 |
Last Modified: | 01 Oct 2024 02:53 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/39369 |