Pemanfaatan Ekstrak Cangkang Kerang lokan (Geloina erosa) Sebagai Biokoagulan Pada Pengolahan Air limbah Pasar Ikan

Annisa, 190702050 (2024) Pemanfaatan Ekstrak Cangkang Kerang lokan (Geloina erosa) Sebagai Biokoagulan Pada Pengolahan Air limbah Pasar Ikan. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of Annisa, 190702050, FST, TL, 081276746451.pdf] Text
Annisa, 190702050, FST, TL, 081276746451.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (2MB)

Abstract

Air limbah pasar ikan mengandung senyawa protein dan lemak yang tinggi, apabila tidak dilakukan pengolahan akan menyebabkan terjadinya pencemaran lingkungan dan menyebabkan kematian pada organisme dalam air. Salah satu proses pengolahan air limbah pasar ikan adalah dengan metode koagulasi-flokulasi menggunakan biokoagulan dari cangkang kerang lokan (Geloina erosa). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan dan efektivitas biokoagulan cangkang kerang lokan dalam menurunkan parameter pH, COD, TSS dan kekeruhan pada air limbah pasar ikan. Penelitian ini menggunakan metode koagulasi-flokulasi dengan variasi dosis yaitu 0 mg/L, 10 mg/L, 20 mg/L, 30 mg/L, 40 mg/L, 50 mg/L, 75 mg/L, 90 mg/L dan 105 mg/L untuk setiap 1 liter air limbah pasar ikan dengan variasi pengadukan cepat 120 rpm dan 150 rpm selama 2 menit dan pengadukan lambat 30 rpm selama 30 menit, kemudian waktu pengendapan selama 60 menit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dosis optimum dalam penyisihan kadar COD dan TSS berada pada dosis 90 mg/L pada pengadukan kecepatan 150 rpm dengan pengadukan lambat 30 rpm yaitu penurunan kadar COD mencapai 82,9% dan penurunan kadar TSS mencapai 77,5%. Sedangkan, dosis optimum dalam penyisihan untuk kekeruhan berada pada dosis 30 mg/L pada kecepatan pengadukan 150 rpm dengan pengadukan lama 30 rpm yaitu dengan persentase penurunan 40,3%. Hal ini menunjukkan bahwa biokoagulan dari cangkang kerang lokan (Geloina erosa) mampu menurunkan parameter pH, COD, TSS dan kekeruhan pada air limbah pasar ikan Al-Mahirah

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
600 Technology (Applied Sciences)
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > S1 Teknik Lingkungan
Depositing User: Annisa Annisa
Date Deposited: 20 Dec 2024 07:02
Last Modified: 20 Dec 2024 07:02
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/40470

Actions (login required)

View Item
View Item