SISTEM PENGAMAN SEPEDA MOTOR BERBASIS RFID MEMANFAATKAN E-KTP SEBAGAI KUNCI KONTAK

Muji Wijaya, 190211061 (2025) SISTEM PENGAMAN SEPEDA MOTOR BERBASIS RFID MEMANFAATKAN E-KTP SEBAGAI KUNCI KONTAK. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of SISTEM PENGAMAN SEPEDA MOTOR BERBASIS RFID  MEMANFAATKAN E-KTP SEBAGAI KUNCI KONTAK] Text (SISTEM PENGAMAN SEPEDA MOTOR BERBASIS RFID MEMANFAATKAN E-KTP SEBAGAI KUNCI KONTAK)
Muji Wijaya, 190211061, FTK, PTE..pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)

Abstract

Pencurian sepeda motor merupakan salah satu tindak kriminal yang sering terjadi di
Indonesia, yang sebagian besar disebabkan oleh lemahnya sistem pengamanan
kendaraan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan sistem
pengaman sepeda motor berbasis teknologi Radio Frequency Identification (RFID)
dengan memanfaatkan e-KTP sebagai kunci kontak. Teknologi RFID dipilih karena
kemampuannya dalam memberikan identifikasi unik dan sulit untuk diduplikasi,
sehingga meningkatkan keamanan. Inovasi ini menawarkan solusi praktis dan efisien
dengan mengintegrasikan e-KTP, yang sudah menjadi bagian dari kehidupan sehari�hari masyarakat, sebagai alat autentikasi utama. Metode penelitian yang digunakan
adalah pendekatan Research and Development (R&D) dengan menerapkan model
ADDIE yang meliputi tahapan Analysis, Design, Development, Implementation, dan
Evaluation. Sistem dirancang menggunakan modul RFID RC522 untuk membaca e�KTP, Arduino Uno sebagai pengolah data, dan relay untuk mengontrol aliran listrik
pada sistem starter kendaraan. Prototipe diuji untuk mengevaluasi keberhasilan
otentikasi, keandalan pembacaan RFID pada berbagai jarak, dan dampak material
penghalang terhadap performa sistem. Hasil pengujian menunjukkan tingkat
keberhasilan autentikasi 100% pada pembacaan e-KTP yang telah terdaftar, dengan
jarak optimal hingga 2 cm. Pengujian material penghalang menunjukkan bahwa bahan
non-logam tidak signifikan memengaruhi performa pembacaan RFID, sementara bahan
logam menghalangi sinyal RFID. Sistem ini diharapkan mampu meningkatkan
keamanan sepeda motor, dan mengurangi risiko pencurian.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: Muji Wijaya Muji
Date Deposited: 16 Jan 2025 07:36
Last Modified: 16 Jan 2025 07:36
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/41651

Actions (login required)

View Item
View Item