Miftahul Jannah, 221003023 (2024) Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Critical Thingking, Creative, Collaboration, Communication (4C) Pada Pelajaran PAI Materi Fikih Kelas VII Jenjang SMP Aceh Besar. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry Banda Aceh.
![[thumbnail of Membahas tentang pengembangan lembar kerja peserta didik (LKPD)]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Miftahul Jannah, 221003023 (2025) Cover - Bab I.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (4MB)
![[thumbnail of Membahas tentang pengembangan lembar kerja peserta didik (LKPD)]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Miftahul Jannah, 221003023 (2025).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (4MB)
Abstract
Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) merupakan suatu bahan ajar yang berisi materi, ringkasan, dan petunjuk-petunjuk pelajaran untuk meningkatkan keberhasilan belajar mengajar pada proses pembelajaran, Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) juga dapat membuat peserta didik untuk kreatif dan aktif dalam proses pembelajaran. Berdasarkan pengamatan awal yang dilakukan peneliti pada guru PAI kelas VII Jenjang SMP Aceh Besar ditemukan bahwa LKPD yang dibuat oleh guru selama ini masih sederhana, sedangkan industri 4.0 sudah berkembang tetapi masih banyak guru yang belum menerapkan 4C pada LKPD serta LKPD yang digunakan dalam pembelajaran belum menyisipkan fakta dan fenomena yang memberikan kesempatan pada peserta didik untuk melakukan kegiatan penyelidikan dan pemecahan masalah yang dapat melatih peserta didik untuk berpikir secara kritis agar meningkatkan kemampuan berfikir kritis dan kreatif peserta didik. Yang menjadi rumusan masalah pada penelitian ini adalah (1) Bagaimana proses pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis Critical Thingking, Creative, Collaboration, Communication (4C) pada materi Fikih kelas VII jenjang SMP Aceh Besar yang valid? (2) Bagaimana hasil pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis Critical Thingking, Creative, Collaboration, Communication (4C) pada materi Fikih kelas VII jenjang SMP Aceh Besar yang valid dan praktis?. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan atau Research and Development (R&D) yang mengikuti langkah-langkah pengembangan 4-D. Teknik pengumpulan data dalam penelitian menggunakan lembar lembar validasi dan observasi. Metode yang digunakan adalah metode pengembangan dengan menggunakan model 4-D yang terdiri dari empat tahapan dan tahap yang di modifikasikan sesuai kondisi saat penelitian, berikut tahapan pengembangan (1) tahap pendefinisian (Define), (2) tahap perancangan (Design), (3) tahap pengembangan (Develop), (4) tahap penyebaran (Desseminates). Pada tahap pendefinisian/ analisis dilakukan terkait dengan analisis kinerja dan analisis kebutuhan. Pada tahap perancangan dilakukan perancangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis 4C elemen Fikih. Tahap pengembangan merupakan keberlanjutan dari apa yang sudah di rancang yakni menyusun Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) berbasis 4C materiFikih serta Expert Appraisal (Penilaian Ahli validasi) agar dapat divalidasi oleh ahli validator baik dari guru atau dosen serta uji kepraktisan LKPD oleh guru PAI. Selanjutnya Tahap penyebaran adalah pada tahapan ini, yang dilakukan adalah menyebarkan produk yang telah dikembangkan. Produk yang dinyatakan layak akan disebarkan dan dimanfaatkan untuk kepentingan sekolah dan guru serta peneliti. Hasil penelitian menunjukkan LKPD pembelajaran yang dikembangkan memenuhi kriteria kevalidan, hal ini diperoleh dari hasil analisis penilaian validator ahli LKPD berbasis 4C persentase bidang media sebesar 97,45% dan persentasi dari bidang materi sebesar 91% serta validasi ahli bahasa 87,5% jadi, total rata-rata keseluruhan persentase validator 91,9% dengan kriteria “Sangat Valid”. Selanjutnya kepraktisan LKPD di peroleh persentase sebesar 92,68% dengan kategori “Sangat Praktis”. Dapat disimpulkan bahwa LKPD pembelajaran yang dikembangkan memenuhi kriteria valid dan praktis
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X7 Filsafat dan Perkembangan > 2X7.3 Pendidikan > 2X7.33 Tingkat Tsanawiyah dan Aliyah > 2X7.331 Tsanawiyah |
Divisions: | Program Pascasarjana > S2 Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Miftahul Jannah Miftah |
Date Deposited: | 11 Feb 2025 07:02 |
Last Modified: | 11 Feb 2025 07:02 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/43168 |