Indar Wani, 210201051 (2025) Penerapan Model Pembelajaran Team Quiz Pada Materi Zakat Fitrah Kelas V Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Murid MIN 11 Banda Aceh. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Tarbiyah dan Keguruan.
![[thumbnail of Penerapan Model Pembelajaran Team Quiz Pada Materi Zakat Fitrah Kelas V Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Murid MIN 11 Banda Aceh]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
Indar Wani, 210201051, FTK, PAI.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (10MB)
![[thumbnail of Penerapan Model Pembelajaran Team Quiz Pada Materi Zakat Fitrah Kelas V Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Murid MIN 11 Banda Aceh]](https://repository.ar-raniry.ac.id/style/images/fileicons/text.png)
COVER - BAB 1.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.
Download (3MB)
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi pada persoalan rendahnya prestasi belajar murid di kelas V MIN 11 Banda Aceh. Untuk menyelesaikan persoalan tersebut dilakukan penerapan model pembelajaran team quiz melalui penelitian tindakan kelas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui prestasi belajar murid pada materi zakat fitrah di kelas V MIN 11 Banda Aceh, dan untuk mengetahui penerapan model pembelajaran team quiz pada materi zakat fitrah di kelas V MIN 11 Banda Aceh serta untuk mengetahui peningkatan prestasi belajar murid pada materi zakat fitrah menggunakan model pembelajaran team quiz di kelas V MIN 11 Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK) dilakukan sebanyak dua siklus yang meliputi perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Adapun teknik pengumpulan data meliputi observasi dan tes. Sedangkan instrumen penelitian menggunakan lembar observasi aktivitas guru dan murid, lembar soal berupa post-test untuk melihat peningkatan prestasi belajar murid. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa prestasi belajar murid pada materi zakat fitrah di kelas V MIN 11 banda Aceh tergolong rendah yaitu hanya 30% murid yang tuntas dan 70 % murid tidak tuntas. Penerapan model pembelajaran team quiz pada materi zakat fitrah di kelas V MIN 11 Banda Aceh sangat baik. Aktivitas guru meningkat dari 69,79% (baik) pada siklus I menjadi 91,66% (sangat baik) pada siklus II. Aktivitas murid juga meningkat dari 66,66% (baik) pada siklus I menjadi 87,5% (sangat baik) pada siklus II. Selain itu, prestasi belajar murid meningkat dari 65% (baik) pada siklus I menjadi 85% (sangat baik) pada siklus II. Dengan demikian, model pembelajaran team quiz dapat meningkatkan prestasi belajar murid pada materi zakat fitrah.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | 200 Religion (Agama) > 297 Islam > 2X4 Fiqih > 2X4.1 Ibadah > 2X4.141 Zakat Fitrah |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Indar Wani |
Date Deposited: | 14 Apr 2025 02:33 |
Last Modified: | 14 Apr 2025 02:33 |
URI: | https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/43971 |