Analisis Media Promosi Perpustakaan Oleh Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Provinsi Aceh

Sariril Karamah, 180503025 (2025) Analisis Media Promosi Perpustakaan Oleh Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Provinsi Aceh. Other thesis, UIN Ar-Raniry Fakultas Adab dan Humaniora.

[thumbnail of Membahas tentang promosi perpustakaan] Text (Membahas tentang promosi perpustakaan)
Sariril Karamah, 180503025, FAH, IP.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (5MB)
[thumbnail of Membahas tentang promosi perpustakaan] Text (Membahas tentang promosi perpustakaan)
COVER - BAB 1.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)

Abstract

Skripsi ini membahas tentang Analisis Media Promosi Perpustakaan Oleh Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Provinsi Aceh. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui media promosi perpustakaan yang digunakan, dimanfaatkan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Aceh dan kendala yang dihadapi dalam mempromosikan perpustakaan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Informan dalam penelitian ini terdiri dari 2 (dua) orang antara lain Pustakawan dan Humas/Admin Media Sosial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Media promosi perpustakaan di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Aceh 5 tahun terakhir yaitu media cetak yang di iklankan di koran Serambi, televisi dan radio dan media sosial seperti facebook, instagram, youtube dan website. 2) Pemanfaatan media promosi perpustakaan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Aceh mulai dari promosi dalam media cetak, promosi dalam media elektronik dan juga dalam media sosial. Pemanfaat media promosi di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Aceh adalah mengunakan media massa seperti televisi dan radio, dan media cetak yang diupdate di koran serambi dan media sosial seperti facebook, instagram, youtube dan website. Dalam website tersebut terdapat informasi-informasi mengenai perpustakaan Provinsi Aceh mengenai fasilitas dan sarana prasarana yang disediakan sehingga orang-orang akan mengetahui gambaran dari pada Perpustakaan Provinsi Aceh. 3) Kendala yang dihadapi pihak Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Aceh dalam mempromosikan perpustakaan yaitu kurangnya sumber daya manusia (SDM) dan anggaran sehingga dapat memengaruhi kelancaran kegiatan promosi perpustakaan terhadap peningkatan minat kunjung di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Aceh.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 000 Computer Science, Information and System > 020 Ilmu Perpustakaan dan Informasi > 021 Hubungan Perpustakaan, arsip, pusat informasi > 021.7 Promosi Perpustakaan, Arsip, Pusat Informasi
Divisions: Fakultas Adab dan Humaniora > S1 Ilmu Perpustakaan
Depositing User: Sariril Karamah Sari
Date Deposited: 15 Apr 2025 06:55
Last Modified: 15 Apr 2025 06:55
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/44032

Actions (login required)

View Item
View Item