Perancangan Alat Peraga Sistem Automatic Transfer Switch (ATS) Menggunakan PLTS - PLN

Mahyar Khairi, 180211098 (2025) Perancangan Alat Peraga Sistem Automatic Transfer Switch (ATS) Menggunakan PLTS - PLN. Other thesis, UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

[thumbnail of membahas tentang ATS] Text (membahas tentang ATS)
Skripsi_organized_merged.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (9MB)
[thumbnail of membahas tentang ATS] Text (membahas tentang ATS)
ilovepdf_merged.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution.

Download (3MB)

Abstract

Ketersediaan energi listrik yang stabil dan berkelanjutan merupakan kebutuhan penting dalam kehidupan modern. Sistem Automatic Transfer Switch (ATS) memainkan peran krusial dalam memastikan pasokan listrik yang tidak terputus dengan beralih secara otomatis antara sumber listrik utama (PLN) dan sumber listrik cadangan (PLTS). Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan alat peraga sistem ATS yang memanfaatkan kombinasi PLTS dan PLN sebagai sumber energi. Alat peraga ini dirancang untuk memberikan pemahaman yang lebih baik tentang prinsip kerja dan aplikasi sistem ATS dalam konteks energi terbarukan. Metode penelitian yang digunakan merupakan metode Research And Development (R&D). Perangkat keras yang digunakan mencakup panel surya, baterai, inverter, modul ATS, dan komponen elektronik lainnya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa alat peraga yang dikembangkan mampu berfungsi dengan baik dalam melakukan transfer sumber listrik secara otomatis antara PLTS dan PLN. Hasil validasi ahli media memperoleh hasil dengan nilai validitas sebesar 96% yang menunjukkan Alat Peraga Sistem ATS menggunakan PLTS – PLN dikategorikan “Sangat Layak”. Hasil validasi ahli materi memperoleh hasil dengan nilai validitas sebesar 95,625% yang menunjukkan Alat Peraga Sistem ATS Menggunakan PLTS – PLN dikategorikan “Sangat Layak”

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: 600 Technology (Applied Sciences) > 620 Engineering and Allied Operations (Ilmu Teknik dan Ilmu yang Berkaitan)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > S1 Pendidikan Teknik Elektro
Depositing User: Mahyar Khairi
Date Deposited: 17 Apr 2025 05:28
Last Modified: 17 Apr 2025 05:28
URI: https://repository.ar-raniry.ac.id/id/eprint/44080

Actions (login required)

View Item
View Item